Banyuwangi – Pelaku ucel-ucel alat vital di depan Pendopo Sabha Swagata Blambangan, Banyuwangi berhasil ditangkap. Dia adalah ARB warga Desa Kelir, Kecamatan Kalipuro.
Satreskrim Polresta Banyuwangi bergerak cepat untuk mengungkap kasus pria ucel-ucel atau onani di tempat umum ini. Hal mengejutkan saat penangkapan tersebut.
Pelaku ucel-ucel burung ini mengaku hanya ingin kencing. Tapi, anehnya saat video beredar terlihat pria ini juga memainkan alat vitalnya dengan tangan kirinya.
“Saya hanya ingin kencing saja. Olahraga,” katanya saat digelandang ke Mapolresta Banyuwangi, Minggu (17/7/2022).
ARB ditangkap saat berada di Kabupaten Tabanan, Bali. Ia juga memiliki istri dan dua anak.
“Saya bukan bermaksud memperlihatkan kelamin saya. hanya ingin kencing sembarangan di situ. Buat apa saya pamer-pamer kelamin saya. Di rumah saya sudah punya istri,” ungkap ARB. (mad)