Info Banyuwangi – Hanny Kristianto seorang pendeta masuk islam berkisah tentang keislamannya.
Hanny Kristianto atau sering dikenal Ko Hany sebelumnya adalah pendeta di salah satu gereja di Mojokerto.
Dia merupakan salah satu pengikut Yesus yang taat. Tidak hanya itu Hanny Kristianto bahkan mengabdikan dirinya hanya untuk umat.
Hampir seluruh hidupnya diserahkan hanya untuk menjunjung tinggi agama yang dianut.
Dia penginjil, pemikul salib, bahkan pendeta sebelum masuk islam.
Waktu, bahkan hartanya dihabiskan hanya untuk melayani dan mengasihi warga dan jamaatnya.
Bahkan dalam sebuah cerita, saat bapaknya meninggal Hanny Kristianto memiliki warisan Rp 16 Milyar.
Tapi saking cintanya dengan agamanya, Dia rela berkorban apa saja untuk Yesus. Bahkan hidup di desa dan berbaur bersama warga.
Membagikan makan, memberikan beras gratis, kambing, sepeda, memberikan les bahasa inggris, bahasa mandarin secara gratis.
Memberikan pengobatan gratis ke warga bahak merawat para orang tua yang ditinggalkan sampai yang bersangkutan meninggal.
Tapi itu dulu. Hanny Kristianto kini pendeta masuk islam. Bahkan keislamannya juga taat layaknya saat-saat memikul salib.
Saat menjadi muslim, dia juga mengemban teguh agama barunya. Gemar menyuarakan kebaikan yang dinilai baik bagi agamanya.
Tak segan memberikan jawaban yang tepat sesuai tuntunan yang dianutnya yakni Islam.
Begitu halnya saat masih Kristen, Hanny Kristianto kini juga keras dan berani membela Islam.
Ini merupakan penggalan cerita pengalaman pribadi Hanny Kristianto yang dikutip dari YouTube Mualaf Center Aya Sofia. (Mad)